Cara mengetahui kondisi dioda penyearah rectifier pada generator (baik/buruk)

Assallamualaikum,wr,wb

1. Pendahuluan

Halo genk apa kabar?!! Semoga dalam keadaan sehat selalu. Pada kesempatan kali ini yang mana saya akan membahas cara mengukur dioda penyearah pada generator ?! Tau ya...?! Bentuk diodanya kek gimana? Nanti la kapan-kapan kita bahas....bhehehe..

Ya uda genk langsung saja kita masuk pada, judul diatas cara mengetahui  kondisi dioda penyearah (rectifier) pada generator atau cara cek kondisi dioda penyearah (rectifier) pada generator (baik / buruk) 

Asiaaapp....teori dasar duluk yaks genk.

2. Dasar Teori

Sudah pada tau gambar dan bentuk dioda penyearah pada generator atau dioda thyristor ? Kalau belom ni pic detail heheh :

Dioda penyearah generator (rectifier)


Pada gambar diatas adalah jenis dioda penyearah atau dioda rectifier yang terdapat pada generator dan berfungsi merubah arus AC ke DC, dioda rectifier atau dioda pada generator digunakan untuk menghasilkan kumparan  penguat medan magnet untuk eksitasi (exciter), dimana pada artikel kali ini, bagaimana cara cek kondisi dioda generator yang rusak atau cara mengetahui kondisi dioda generator rusak atau bagus.

Ada beberapa hal yang perlu diketahui untuk mengetahui dioda ini bersimbol negatif terdapat anoda dan katoda dimana anoda (negatif) dan katoda (positif), angaplah kita mengunakan sebua dioda dengan trafo CT dengan pengunaan arus AC pada sisi positif arus AC dipasang sebuah dioda yang dimana dioda yang dipasang akan menyebabkan forward bias atau bias maju dimana bentuk gelombangnya akan menjadi setengah gelombang dan pada sisi negatif arus AC akan mendapatkan bias terbalik reverse bias, yang akan menghambat sinyal negatif tersebut.

Dan yang saya ketahui tentang dioda bnyak jenisnya salah satunya dioda jenis penyearah ini, bentuknya pun bermacam-macam yaitu :

1. Dioda bridge

Penjelasan dioda bridge baca disni :


2. Dioda biasa

Dioda ini umumnya adalah dioda dengan penggunaanya ada pada generator berdaya rendah 900VA. Bentuknya seperti ini :


Biasanya dioda ini dianotasikan dengan simbol negatif anoda dan positif katoda berikut gambar diagram nya :


Penjelasan gambar :
Sperti yang saya jelaskan diawal tadi,
Angaplah kita menggunakan beban dan  current trafo (imajinasi)

Ketika sinyal input berupa siklus positif mengalir maka dioda mendapat bias maju sehingga arus akan mengalir ke beban dan sebaliknya ketika dioda mendapatkan siklus negatif maka dioda mendapat bias mundur dan artinya  pada dioda tidak ada arus yang mengalir, makanya dinamakan dioda penyearah setengah gelombang karna pengunaanya hanya membutuhkan 1 buah dioda.

3. Dioda rectifier

Sebenarnya inti dari dioda adalah merubah arus AC ke DC dan betuk gelombang pun tidak sama, jika kita memakai 2 buah dioda, 4 buah dioda, dan lain sebagainya....ah sudahlah pusing kepala dengan teori ini...hehe..

Langkah pengukuran dioda rectifier dan mengecek kondisi dioda pada generator Atau genset adalah sebagai berikut :

Dioda pada generator yang kami perbaiki berkapasitas 275 KVA.

Mengunakan 6 buah dioda penyearah atau rectifier.

Dioda penyearah generator

Pada gambar diatas adalah dioda yang kita gunakan, dengan 6 buah dioda dan piring kedudukan untuk 6 buah dioda, bentuknya seperti piringan rem cakram. Lalu dioda ini ad perbedaan antara bias maju dan bias mundur dengan kata lain dioda genset yang kita perbaiki memiliki perbedaan dalam pengukuran, maka kita harus mengetahui lebih dalam agar kita tidak salah dalam pemasangan dioda penyearah pada genset atau generator.

Ketika kita membeli dioda penyearah  ini maka kita harus mengetahui kebutuhan kita maupun cara mengecek dioda penyearah untuk generator atau genset ini, jadi pada masing-masing 6 buah dioda dibagi 3 untuk bias maju 3 buah dioda penyearah dan bias mudur 3 buah dioda penyearah...

Pada tampilan dioda penyearah generator atau dioda generator, terdapat simbol dioda. Nantinya simbol tersebut bisa kita jadi tolak ukur untuk pemasangan pada pengelompokan dioda yang bersimbol sama. Dalam mengetahui kondisi dioda generator atau dioda genset ini, kita perlu menggunakan multitester atau multimeter, pengukuran ini dilakukan agar kita dapat mengetahui jika generator kita dalam keadaan tidak ada arus (amper) pada generator (rusak). Kemudian lakukan pengecekan dioda genset atau dioda generator menggunakan tester, pada skala probe ohm, kabel probe merah pada tester letakan di kabel dioda lalu kabel hitam probe teseter letakan di piringan jika jarum pada tester bergerak artinya dioda tersebut bersimbol +, menandakan kondisi dioda generator ini bagus, lalu tukar kabel probe tester merah ke piring dioda dan tester probe hitam ke kabel dioda jika jarum tidak bergerak maka kondisi dioda generator bagus, tapi jika jarum pada tester bergerak maka dioda tersebut rusak.

Catatan :

Pengukuran Dioda generator ini adalah untuk mengetahui bagus atau buruk kondisi dioda generator

Jika pengukuran menggunakan tester dan jarum bergerak semua seperti yang saya terangkan maka dipastikan dioda genset atau dioda generator rusak. ( untuk pengukuran bolak balik kabel probe tester).






Dioda rectifier

Dimana pada gambar diatas adalah simbol pengelompokan dioda untuk dipasang pada piring kedudukan dioda generator ini.

Apabil kita tidak yakin dan tidak paham lakukan pengukuruan seperti ini pada video ini :


Atau langsung bisa kunjungi channel saya disini genks MAINTENANCE WORKSHOP

3. Penutup

Saya rasa cukup dan jelas cara mengetahui kondisi dioda pada generator dioda penyearah atau rectifier, dioda genset.
Semoga bermanfaat, salam hangat.


Bye-bye....

Related Posts